Rabu, 16 Desember 2015

Presentasi Memukau Dengan Powerpoint Template

Presentasi Memukau Dengan Powerpoint Template - Kalau sahabat tekno amati belakangan ini khususnya minggu kemarin, para online shopper gencar gencarnya melakukan iklan diberbagai media online, istilah kerennya saat itu harbolnas, hari belanja online nasional dengan discont besar besaran hingga 90%.. wow keren... tapi sahabat tekno amati ada beberapa harga yang tidak masuk diakal hanya untuk mendapatkan discount 90%, harga dimarkup hingga berkali kali lipat kemudian discount.. dan ujung ujungnya harganya sama sebelum adanya discount. hehe.. terjadi di beberapa online shopper kemarin.. faktor kesengajaan atau memang kesalahan script dari webmaster nya, masih unknow.

sumber gambar presentasi.net


Terus apa hubungannya online shopper dengan presentasi powerpoint ini? sebenarnya presentasi tidak hanya sebatas pada online shopper saja, kalo sahabat tekno amati juga, presentasi saat ini yang dulu sudah sering kita lihat secara offline, dengan media projector yang dihubungkan dengan pc atau laptop untuk presentasi yang akan kita tujukan kepada audien. Konsep ini sama juga seperti halnya sekarang yang digunakan para online shopper, cuman dimodifikasi sedikit medianya dari offline menjadi online.

Terus hubungannya dengan microsoft powerpoint sebagai tool presentasi bagaimana? jawabannya erat sekali dan saling berhubungan hehe... seperti pada saat jaman dulu ditanyai apa hubungannya UUD dengan GBHN ? ya seperti jawaban diatas.. erat sekali.. begitu juga dengan powerpoint ini, presentasi disini kita membuat file presentasi yang memukau menggunakan template dari microsoft powerpoint, kemudian file tersebut bisa kita share ke berbagai media online sebagai presentasi kita ke netizen secara tidak langsung. Netizen melihat file, membaca dan secara tidak langsung pula konsep produk masuk melalui slide presentasi ini.
Sehingga diperlukan file template microsoft powerpoint yang bagus yang bisa menyihir para audien ini. berikut contoh template microsoft powerpoint yang bisa didownload sesuai dengan keperluan kita.

Jumat, 04 Desember 2015

Luncurkan Kejutan SMS Banking, Telkomsel Gelar Mobile Banking Expo di Solo

Satu lagi karya anak bangsa menghadirkan inovasi terbaru diera digital, perusahaan terbesar Telkomsel untuk terus mendorong terciptanya masyarakat digital Indonesia, Telkomsel terus menghadirkan terobosan baru untuk mewujudkan ekosistem digital. Salah satunya melalui layanan digital (digital services). Bekerjasama dengan mitra perbankan nasional, Telkomsel menggelar ekspo “Mobile Banking Expo 2015” di Paragon Mall, Solo mulai tanggal 3 hingga 5 Desember 2015.


GM Sales Telkomsel Region Jateng and DIY, Djony Heru Suprijatno mengatakan “Kegiatan ini selain memberikan apresiasi untuk pelanggan Telkomsel, juga dalam rangka mendukung Gerakan Nasional Non-Tunai.  Dengan adanya layanan SMS Banking dari Telkomsel, tentunya akan memudahkan masyarakat dan memberikan kenyamanan dan keamanan melakukan transaksi perbankan, darimana saja, kapan saja dan dengan menggunakan ponsel apa saja.”



(kika) Perwakilan dari Mitra Bank, Pimpinan Kantor Cabang Utama BNI Okky Arif Prakoso, GM Sales Telkomsel Region Jateng-DIY Djony Heru Suprijatno, Wakil Kepala OJK Solo Bambang Triono, GM Corporate Digital Payment and Banking Sales Telkomsel, Rudyanto Herlambang saat Jumpa Pers Kejutan SMS Banking di Solo Paragon Mall

Terdapat 51 bank yang terdiri dari bank pemerintah nasional maupun lokal, swasta, dan juga bank syariah telah bekerjasama dengan Telkomsel untuk memberikan layanan SMS Banking bagi masyarakat Indonesia. 9 (sembilan) mitra perbankan nasional turut memeriahkan Mobile Banking Expo 2015 untuk memberikan akses one stop service, dimana mitra perbankan melalui customer service nya langsung bertatap muka dengan pelanggan Telkomsel, dan melayani aktivasi serta memberikan pengalaman pelanggan dalam melakukan transaksi perbankan secara mudah, nyaman dan aman melaui layanan SMS Banking Telkomsel.

Wakil Kepala OJK Solo Bambang Triono (tengah baju kuning) saat mengaktifkan layanan SMS Banking Telkomsel di salah satu mitra Bank didampingi GM Sales Telkomsel Region Jateng-DIY Djony Heru Suprijatno (kanan) dan GM Corporate Digital Payment and Banking Sales Telkomsel, Rudyanto Herlambang (tengah baju merah



Mobile Banking Expo 2015 juga menawarkan promo menarik bagi pelanggan Telkomsel, dimana pelanggan yang melakukan aktivasi layanan SMS Banking mendapatkan hadiah langsung dan door prize yang disediakan setiap harinya berupa HP Samsung dan Headset Sony Bass. Tersedia juga hiburan musik, photo booth dan talkshow perbankan yang akan menambah pengetahuan pengunjung.


Kejutan SMS Banking Telkomsel

Di saat yang bersamaan, Telkomsel menggelar promo khusus yaitu “Kejutan SMS Banking Telkomsel”. Sebuah program untuk memberikan apresiasi kepada seluruh pelanggan Telkomsel yang aktif menggunakan layanan SMS Banking Telkomsel.

GM Corporate Digital Payment and Banking Sales Telkomsel, Rudyanto Herlambang mengatakan “Program khusus ini kami gelar sebagai wujud apresiasi kami terhadap pelanggan yang aktif menggunakan layanan SMS Banking Telkomsel. Dengan 51 mitra perbankan yang telah menjalin kerjasama dengan Telkomsel, kami akan terus terbuka dan secara aktif menjalin kerjasama dengan mitra perbankan lainnya. Saat ini pelanggan SMS Banking Telkomsel mencapai 5.8 juta sehingga kami harapkan akan lebih banyak lagi masyarakat di seluruh pelosok tanah air dapat memanfaatkan transaksi keuangan lebih mudah dan aman dengan SMS Banking Telkomsel.”

Pimpinan Kantor Cabang Utama BNI Okky Arif Prakoso, GM Sales Telkomsel Region Jateng-DIY Djony Heru Suprijatno, Wakil Kepala OJK Solo Bambang Triono, GM Corporate Digital Payment and Banking Sales Telkomsel, Rudyanto Herlambang saat launching Kejutan SMS Banking di Solo Paragon Mall

Seluruh pelanggan Telkomsel Kartu HALO, simPATI, Kartu AS, dan Loop yang menggunakan layanan SMS Banking Telkomsel dapat mengikuti promo khusus ini. Setiap pelanggan yang melakukan 1 (satu) kali transaksi dari satu nomor ponsel Telkomsel berhak mendapatkan 1 nomor undian. Program berlaku untuk transaksi SMS Banking dan USSD Banking *141# dari seluruh Bank.

Periode promo ini mulai 1 Desember 2015 hingga 29 Februari 2016. Pelanggan akan berkesempatan mendapatkan hadiah undian bulanan yaitu Samsung Galaxy S6 Edge, iPad Mini 3 Wifi + Selular dan pulsa Telkomsel senilai Puluhan Juta Rupiah. Di akhir periode program, ada hadiah grand prize berupa paket Liburan ke Australia. Untuk pengundian Grand Prize dilakukan untuk pengguna yang melakukan minimal 30 kali transaksi pada periode program (3 bulan). 
Info lebih lengkap mengenai promo spesial ini dapat mengunjungi tautan berikut www.telkomsel.com

Sukses untuk Telkomsel..

Senin, 30 November 2015

#TIPS Cara Download Video Youtube - TANPA SOFTWARE + GAMBAR

Video YouTube merupakan primadona netizen untuk mendapatkan hiburan dari internet selain acara entertainment di televisi. Cuman bedanya di televisi kita tidak bisa melihat tayangan yang sudah lewat jam tayangnya dikarenakan kesibukan kita, atau ada acara diluar sehingga tidak bisa mengikutinya ketika acara sedang berlangsung dan ini beda dengan YouTube dimana kita bisa mendapatkan atau mendownload video yang sudah dipublish oleh netizen dari seluruh penjuru dunia dichannel mereka masing masing.

Untuk mendapatkan video yang kita ingin lihatpun sangat mudah, tinggal buka YouTube.com kemudian kita masukkan kalimat atau judul acara tv atau film yang ingin tonton. Akan banyak video yang akan ditampilkan pada pencarian di YouTube, kita tinggal filter saja seperti gambar dibawah ini. Tips filter pilih today untuk mendapatkan acara televisi yang terbaru


Cara Download Video Youtube tanpa software
Contoh diatas untuk mencari video di Youtube dengan kalimat pencarian 'stand up comedy' dengan filter 1 hari, untuk mendapatkan acara terbaru.

Dan timbul permasalahan baru jika kita menginginkan video tersebut secara offline atau ketika kita tidak terkoneksi dengan internet, mungkin karena quota internet kita habis. Sebagai informasi buat pembaca bahwa nonton video di youtube menghabiskan quota internet kita dengan cepat tentunya selain aktifitas download dan upload file yang berukuran besar dalam Mb.  Anggap saja jatah quota internet kita sebulan 4Gb (4000 Mb) sedangkan kita download dan upload file masing2 berukuran 200 Mb tinggal dibagi saja kurang lebih 20 file saja maka jatah quota kita akan habis. Jadi pergunakan secara bijak kecuali unlimited.

Bagaimana cara mengatasi jika kita menginginkan video tersebut secara offline sedangkan di YouTube tidak disediakan fitur download video ? Sebenarnya cara mendownload video di YouTube bisa menggunakan software yang harus kita install terlebih dulu seperti software idm, internet download manager. Tapi tenang tips download video youtube tanpa software dan tanpa instalasi dan tentunya praktis bisa kita coba dalam mendapatkan video yang kita inginkan di channel youtube.

Kita bahas 2 cara sederhana dan cepat mendownload tanpa software yang diinstal di komputer kita dan berikut caranya:

#TIPS Cara Download Video Youtube

1.  Cara ini termasuk yang paling mudah mendownload video di channel youtube, kita tinggal menyiapkan url yang akan kita download.

  • ketik www.YouTube.com dari browser anda, bisa Firefox atau Chrome
  • dapatkan url dari video yang akan didownload (contohnya:  https://www.youtube.com/watch?v=rGGiof88wng ).
  • tambahkan ss didepan kalimat youtube di link url kita ( contoh url akan menjadi seperti https://www.ssyoutube.com/watch?v=rGGiof88wng).


ss merupakan shortcut ke link web downloader yang akan mendownload video kita, berikut snapshoot gambarnya

web downloader
Kita tinggal klik tombol HD/MP3 yang dikotak merah, sebelumnya bisa dipilih resolusi video yang akan didownload. Tips usahakan mendownload resolusi HD untuk kualitas video yang jernih dan bagus. (tergantung dari sumber videonya juga).

2. Cara download video youtube yang tidak kalah mudahnya seperti cara yang pertama melalui website downloader www.keepvid.com. Sebenarnya caranya kurang lebih sama seperti diatas yang sama sama menggunakan website downloader untuk mendownload videonya, cuman disini kita tanpa menggunakan shortcut sehingga kita langsung menuju website keepvid.com. Kalo cara yang pertama menggunakan shortcut ss yang ditambahkan sebelum kalimat youtube di url video kita. Silahkan pembaca yang menentukan cara termudah dalam mendownload video.

  • buka link www.keepvid.com
  • copy paste kan link url kita seperti gambar dibawah. 



  • klik tombol download. tinggal pilih resolusi video yang akan didownload diwarnai kotak merah. Tips memilih video kualitas bagus dan jernih yaitu pilih yang resolusinya tinggi dengan urutan dari tidak bagus ke sangat bagus 144p, 240p, 360p, 480p, 720p, 1080 p, 1440p, 2160p.



Resolusi video yang jernih dan bagus juga tergantung dari source video yang akan kita download, dalam contoh diatas ini, source video hanya pada 720p yang sudah berkualitas HD. Semakin tinggi resolusi dan kualitas video maka semakin besar file yang akan didownload dan tentunya akan cepat menghabiskan qouta internet kita. Saran: untuk mendownload video di youtube usahakan menggunakan jaringan wifi di hotspot hotspot tertentu yang biasanya tersedia seperti kampus, mall dan pusat pusat keramaian, atau bisa juga dikantor yang saat ini hampir semua perkantoran atau tempat kerja sudah terhubung dengan internet dan tentunya hemat quota.

Dan semoga informasi tentang tips cara download video tanpa software dan disertai panduan gambar memudahkan pembaca dalam memahami dan memandu tahap demi tahap untuk mendapatkan video yang diinginkan di channel YouTube. Baca juga informasi tentang cara memilih microsd yang bagus.

Like dan share tips artikel ini akan memberikan informasi yang berguna bagi netizen lain untuk mendapatkan panduan yang mudah dan praktis sekaligus menambah motivasi kita dalam memberikan informasi panduan yang mudah dimengerti dan dipahami buat pembaca blog tekno ini.

Senin, 05 Oktober 2015

Telkomsel Dukung Kota Yogyakarta Melalui Bus Promosi Wisata Domapan

Yogyakarta - Telkomsel bekerjasama dengan Pemerintah Kota Yogyakarta meresmikan Bus Promosi Wisata Domapan. Bus Promosi Wisata Domapan ini merupakan salah satu bentuk kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) Telkomsel dalam mendukung kemajuan pariwisata Yogyakarta yang  diserahkan langsung oleh Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah kepada Walikota Yogyakarta, Drs. H. Haryadi Suyuti di Taman Pintar.





Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah mengatakan “Sebagai perusahaan seluler Paling Indonesia, kami senantiasa memberikan kontribusi pada kemajuan Indonesia di berbagai bidang, termasuk untuk industri pariwisata. Inilah wujud kepedulian kami terhadap kemajuan pariwisata kota Yogyakarta, sebagai salah satu kota tujuan wisata utama di Indonesia baik bagi wisatawan mancanegara maupun lokal. Bus ini dibangun bertingkat atau double deck dengan desain unik, artistik, dan beratap terbuka supaya dapat menarik minat pengunjung.”

Bus ini dibuat senyaman mungkin, didesain secara khusus khas Yogyakarta yang penuh nuansa klasik trem jaman dahulu. Artistik desain mengacu pada ciri khas keraton Yogyakarta yaitu warna hijau yang disertai sentuhan warna emas. Begitu pula bentuk tiang-tiang bus lengkap dengan lampu andong di bagian belakang yang mencerminkan ciri khas kendaraan tradisional keraton Yogyakarta.

Penamaan Domapan merupakan singkatan dari angka 258 (Lima Delapan) yang merupakan angka HUT Kota Jogja tahun 2014. Selain itu mempunyai makna "Podho Mapan" yang berarti sama-sama mapan atau maju. Sehingga diharapkan hadirnya bus Domapan ini, dapat menyebarkan semangat kepada seluruh elemen masyarakat untuk turut serta memajukan pariwisata kota Yogyakarta.

Bus Promosi Wisata Domapan ini resmi dioperasikan mulai tanggal 5 Oktober 2015. Domapan berukuran panjang 747 cm, tinggi 315 cm, dan lebar 210 cm dengan kapasitas 30 penumpang. Tersedia pula pemandu wisata, yang akan menambah wawasan wisatawan tentang sejarah kota Yogyakarta. Wisawatan dapat menjumpai Bus Domapan dengan mudah di Taman Pintar. Rute Domapan sendiri akan dimulai dari Taman Pintar – keliling Benteng - kembali ke taman pintar.


Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah dan jajaran Managemen Telkomsel bersama Walikota Yogyakarta, Drs H. Haryadi Suyuti melakukan uji coba keliling dengan Bus Domapan

Wisatawan sengaja akan diajak keliling Benteng, dimana sesuai tradisi masyarakat Yogyakarta keliling Benteng mencerminkan filosofi jawa yaitu laku prihatin. Suatu usaha menahan perilaku bersenang-senang untuk memperoleh suatu kemapanan.



Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah bersama Walikota Yogyakarta, Drs H. Haryadi Suyuti melakukan Pecah Kendi sebagai awal diresmikannya Bus Domapan



Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah, Walikota Yogyakarta, Drs H. Haryadi Suyuti dan NGO Lumbung Wisata yang akan megelola Bus Domapan ke depan



Kirab Panggih Domapan, berkeliling kota Yogyakarta mulai Taman Pintar – Keliling Beteng – Taman Pintar

Semoga Operator Telkomsel kebanggaan karya anak bangsa Indonesia semakin sukses dan jaya sehingga bisa memberikan kontribusi ke bangsa Indonesia. Yuk nikmati Bus Wisata Domapan keliling kota Yogyakarta.

Oia..  apakah ini akan diberikan gratis ke penumpang bus wisata Domapan atau berbayar untuk kedepannya ? Kalo di semarang, kegiatan serupa juga, bus sumbangan dari Telkomsel dikenakan biaya yang cukup murah untuk bisa wisata keliling kota lama semarang dengan dibantu guide cewek yang kece loh...   

Rabu, 23 September 2015

Cara Menggunakan Whatsapp di PC

WhatsApp Web

Dengan semakin seringnya berinteraksi secara individu maupun group, seringkali kita merasa ingin cepat dalam meresponse teman yang chat dengan kita. Applikasi chat yang seringkali kita jumpai di smartphone netizen whatsapp, line dan blackberry.  Line yang bisa digunakan di smarphone kita, juga bisa diakses menggunakan pc sehingga penggunaannya lebih mudah dan interaksipun lebih asyik. 

Whatsapp sebagai messenger pendahulupun tidak mau ketinggalan dengan penggunaan di pc, berbeda penggunaanya dengan Line yang mengharuskan instalasai aplikasi di pc, whatsapp lebih mudah dan tanpa proses intalasi.

Beberapa hal yang perlu diketahui untuk mempermudah penggunaan whatsapp di pc

  • Pastikan mempunyai account whatsapp di smartphone kita
  • Pastikan koneksi internet yang stabil baik di smartphone maupun di pc
  • Gunakan browser versi terupdate baik chrome, firefox, opera maupun yang lainnya
Ketiga hal diatas merupakan prasyarat minimum yang harus dipenuhi sebelum menggunakan whatsapp di pc atau komputer.


Cara menggunakan whatsapp di pc sebagai berikut:


  1. Kunjungi link berikut web.whatsapp.com pada browser di pc. Tampilan snapshoot akan seperti gambar diatas.
  2. Buka Whatsapp pada smartphone kita.  
Pada Android, Nokia S60, dan Windows Phone: kunjungi Menu > WhatsApp Web.
Pada iPhone: kunjungi Pengaturan > WhatsApp Web.
Pada BlackBerry: kunjungi Chatting > Menu > WhatsApp Web.
Pada BlackBerry 10: gesek ke bawah dari bagian atas layar > WhatsApp Web. 
Pada Nokia S40: gesek ke atas dari bagian bawah layar > WhatsApp Web.
kemudian pindai kode QR yang ditampilkan di layar pc atau komputer kita dengan menggunakan smartphone kita.  Done




Bagaiamana ? mudah bukan penggunaan whatsapp pada komputer atau pc kita. 


Searches related to
cara menggunakan whatsapp di laptop
cara menggunakan whatsapp di android
cara menggunakan whatsapp di pc dengan bluestack
cara menggunakan whatsapp di pc tanpa emulator
cara menggunakan whatsapp web di pc
cara menggunakan whatsapp messenger

Senin, 07 September 2015

Samsung Galaxy S6 Edge+ 64 GB Review - Apakah Smartphone ini sesuai untuk Anda?

Spesifikasi Samsung Galaxy S6 Edge+ 

  • Layar 5.7" Quad HD Super AMOLED
  • Octa core (2.1GHz Quad + 1.5GHz Quad)
  • 4 GB RAM + 64 GB ROM
  • Dual Kamera 16MP OIS (F1.9) + 5MP (F1.9)
  • Android 5.1 (Lollipop)
Bagi sahabat pembaca yang menantikan produk terbaru dari pabrikan korea ini, Samsung Galaxy S6 Edge+ merupakan varian dari versi sebelumnya yaitu Galaxy S6 Edge dengan tambahan fitur dan spesifikasi yang lebih garang dari versi sebelumnya.

Tampilan layar yang lebih lebar 5.7" memudahkan kita dalam melakukan aktifitas pekerjaan sehari hari kita ataupun hanya sekedar berselancar di internet atau hanya sekedar membaca berita secara online. Dukungan prosesor Octa core 2.1Ghz memudahkan membuka beberapa aplikasi secara bersamaan tanpa ada 'leg' nya. 

Dan selain itu, memori internal yang sudah 4GB sudah sangat berlebihan jika kita hanya menggunakan smartphone ini sekedar untuk browsing, chatting atau facebook. Game dengan high resolusi dan haus akan memori sangat mudah dan halus jika dimainkan dismartphone ini.

Video Youtube Resolusi Tinggi

    Sedangkan untuk melihat video di youtube yang mempunyai resolusi tinggi sangat dipengaruhi oleh operator penyedia jaringan telekomunikasi. Yang mana Samsung Galaxy S6 Edge+ sudah mendukung 4G atau LTE yang mempunyai kecepatan akses data yang maknyuss.... dan untuk mendukung mobilitas pembaca dalam akses data yang super cepat dengan jangkauan yang mantap, kita sarankan Telkomsel sebagai operatornya.. 

    Berikut snapshoot  video tentang fitur Samsung Galaxy S6 Edge+ 




    Harga Samsung Galaxy S6 Edge+

    Dari spesifikasi yang untuk saat ini, pada saat produk ini diluncurkan dibulan agustus 2015 dibanderol diharga sekitar 12jt. Harga yang tercantum di online store lazada yang bisa dilihat disini harga samsung galaxy s6 edge+ . Harga yang tergolong mahal buat pembaca yang hanya sekedar untuk bergaya tanpa mengoptimalkan fungsi dari kecanggihan smartphone ini. 

    Selain fitur dan spesifikasi yang tinggi, agaknya kurang jika tidak membahas tentang hal yang perlu kita ketahui yang mungkin menjadi kekurangan dari smartphone ini.
    Baterai yang tidak bisa dilepas dan menggunakan microSD card yang mungkin menurut kita patut disayangkan dimana kebutuhan power dengan layar 5.7inch lebih membutuhkan konsumsi daya lebih banyak, selain harga yang mahal.

    Untuk siapa produk ini sebenarnya? 

    Untuk orang dengan mobilitas tinggi yang membutuhkan akses data setiap saat sekaligus hiburan game yang membutuhkan spesifikasi tinggi untuk memainkannya, dimana dan kapan saja maka smartphone Samsung Galaxy S6 Edge+ bisa dipertimbangkan dan tentunya harga bukan suatu masalah.

    Berikut spesifikasi detail Samsung Galaxy S6 Edge+

    Network Technology GSM / HSPA / LTE
    2G bands GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
    3G bands HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
    HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100 - SM-G925T
    4G bands LTE band 1(2100), 2(1900), 3(1800), 4(1700/2100), 5(850), 7(2600), 8(900), 12(700), 17(700), 18(800), 19(800), 20(800), 26(850) - SM-G925F
    LTE band 1(2100), 2(1900), 3(1800), 4(1700/2100), 5(850), 7(2600), 8(900), 12(700), 17(700) - SM-G925T
    LTE band 1(2100), 2(1900), 3(1800), 4(1700/2100), 5(850), 7(2600), 8(900), 17(700), 20(800) - SM-G925A
    Speed HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat6 300/50 Mbps
    GPRS Yes
    EDGE Yes
    Launch Announced 2015, March
    Status Available. Released 2015, April
    Body Dimensions 142.1 x 70.1 x 7 mm (5.59 x 2.76 x 0.28 in)
    Weight 132 g (4.66 oz)
    Build Corning Gorilla Glass 4 back panel
    SIM Nano-SIM
    - Fingerprint sensor (PayPal certified)
    - Samsung Pay (Visa, MasterCard certified)
    Display Type Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
    Size 5.1 inches (~71.7% screen-to-body ratio)
    Resolution 1440 x 2560 pixels (~577 ppi pixel density)
    Multitouch Yes
    Protection Corning Gorilla Glass 4
    - TouchWiz UI
    - Curved edge screen
    Platform OS Android OS, v5.0.2 (Lollipop), upgradable to v5.1.1 (Lollipop)
    Chipset Exynos 7420
    CPU Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & Quad-core 2.1 GHz Cortex-A57
    GPU Mali-T760MP8
    Memory Card slot No
    Internal 32/64/128 GB, 3 GB RAM
    Camera Primary 16 MP, 2988 x 5312 pixels, optical image stabilization, autofocus, LED flash, check quality
    Features Geo-tagging, touch focus, face detection, Auto HDR, panorama
    Video 2160p@30fps, 1080p@60fps, 720p@120fps, HDR, dual-video rec., check quality
    Secondary 5 MP, 1440p@30fps, dual video call, Auto HDR
    Sound Alert types Vibration; MP3, WAV ringtones
    Loudspeaker Yes
    3.5mm jack Yes
    Comms WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
    Bluetooth v4.1, A2DP, LE, apt-X
    GPS Yes, with A-GPS, GLONASS, Beidou
    NFC Yes
    Infrared port Yes
    Radio No
    USB microUSB v2.0, USB Host
    Features Sensors Accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, heart rate, SpO2
    Messaging SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
    Browser HTML5
    Java No
    - Wireless charging (Qi/PMA) - market dependent
    - ANT+ support
    - S-Voice natural language commands and dictation
    - Smart stay
    - OneDrive (115 GB cloud storage)
    - Active noise cancellation with dedicated mic
    - MP4/DivX/XviD/WMV/H.264 player
    - MP3/WAV/WMA/eAAC+/FLAC player
    - Photo/video editor
    - Document editor
    Battery Non-removable Li-Ion 2600 mAh battery
    Stand-by
    Talk time Up to 18 h (3G)
    Music play Up to 50 h
    Misc Colors White Pearl, Black Sapphire, Gold Platinum, Green Emerald
    SAR US 1.58 W/kg (head)     1.34 W/kg (body)    
    SAR EU 0.33 W/kg (head)     0.59 W/kg (body)    
    Price group 9/10

    Tests Performance Basemark OS II 2.0: 1750 / Basemark X: 27046
    Display Contrast ratio: Infinite (nominal), 4.124 (sunlight)
    Camera Photo / Video
    Loudspeaker Voice 69dB / Noise 66dB / Ring 73dB
    Audio quality Noise -95.6dB / Crosstalk -95.7dB
    Battery life
    Endurance rating 73h
    sumber gsmarena.com

    Rabu, 02 September 2015

    Go Jek Sang Fenomenal dan FREE Credit 50rb Promo Go Jek

    Ilustrasi Penumpang GO-JEK source kaskus

    Aplikasi Go-Jek yang lagi hot hotnya dibicarakan di berbagai media masa sangat membantu kami dalam beraktifitas sehari hari. Bagaimana para ojek ini mengantarkan kami ketempat tujuan dengan efisien, cepat dan praktis? tanpa harus terjebak macet?

    Sebelumnya jika teman pembaca mau merasakan sensasi dari aplikasi Go-JEK, bisa menggunakan voucer code click sini GRATIS 50 ribu ke dalam Go-JEK Credit pembaca. Seperti penampakan screenshoot dibawah.





    Kembali lagi kenapa kami sebagai pengguna GO JEK sangat terbantu dengan adanya driver go jek ini, penugasan kami keluar kota, dimana ketidaktahuan suatu daerah, tempat makan langsung teratasi dengan adanya GO JEK ini. Penggunaan aplikasi yang sangat mudah dan terlihat begitu canggih, membuat kami berdecak kagum dengan karya anak bangsa GO JEK ini.

    Dari hasil FREE voucer 50rb, langsung saja kami gunakan untuk kali pertama menggunakan driver gojek ini, dari proses pemesanan hingga penjemputan driver gojek ke tempat kami menginap sangat mengesankan, dari pencarian driver, penjemputan driver dan selesai mengantarkan kami ketempat tujuan kami, semua mempunyai notifikasi ke smartphone kami, begitu interaktif dan keren.


    Selain itu, kita juga langsung bisa mengetahui driver gojek yang akan menjemput posisi saat ini dimana, fotonya terdisplay dengan jelas beserta nama dan nomor telp driver gojek yang menjemput kita. Keren, canggih dan begitu interaktif, MANTAP !.


    Setiap penumpang akan mendapatkan masker penutup hidung dan penutup rambut, jelas kelihatan profesional meskipun baru beberapa hari diluncurkan.

    Dengan sistem cashless, dengan menggunakan kredit kita bisa mengetahui berapa ongkos yang akan kita bayarkan ke driver untuk mengantar kita ketempat tujuan kita, dengan cara potong kredit.


    Nadiem Makarim seorang pemuda yang smart dan briliant dibalik berdirinya social enterprise GO-JEK yang menyatukan teknologi aplikasi android dengan kaum marjinal yang selama ini dianggap sebagai orang bawah, dengan bergabung dengan Go Jek, para driver inipun mendapatkan keberkahan yang luar biasa, tambahan pundi pundi untuk kehidupan perekonomian keluarga bertambah.baik... Subhanallah... inilah keberkahan sebuah terobosan, ide yang smart karya anak bangsa.

    Dari beberapa kali order gojek, kami sering berinteraksi dengan driver gojek yang menjemput kami, dari yang full time menjadi gojek dan kerja paruh waktu. Kebebasan menentukan waktu kerja dan hasil yang sangat besar membuat driver gojek sangat mensukuri dengan kehadiran gojek ditengah sulitnya ekonomi negara kita.

    Seorang full time gojek dalam sehari rata rata bisa mendapatkan 300 ribu hingga 600 ribu perhari, angka yang begitu fantastis buat driver gojek ini. Peminat untuk menjadi driver gojekpun sangat tinggi, dan begitu pula response masyarakat dalam penggunaan transportasi gojek ini.

    Asuransipun juga tidak luput jadi perhatian untuk para driver dan penumpangnya jika terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan selama perjalanan.



    Berbagai latar belakang dari driver gojek memberikan pelajaran yang sangat berharga kepada kami. Seorang satpam disalah satu bank melakukan keputusan untuk keluar dari perusahaannya demi menjadi driver gojek.

    Hari buruh 1 September yang dilaksanakan penggelaran demo dari berbagai perusahaan memperlihatkan bagaimana para buruh berteriak teriak untuk memperjuangkan kesejahteraan karyawan disiang yang terik itu.

    Dari sebuah warung yang tak jauh dari tempat buruh demo, driver gojek mantan satpam bank ini yang sedang asyik menikmati secangkir kopi berkomentar mas mas siang begini teriak teriak untuk minta kenaikan kesejahteraan, kenaikan gaji... lah kalo perusahaannya tidak mampu bayar apa ga terjadi phk.. terus yang rugi karyawan sendiri...  udah gabung dan daftar jadi driver gojek karena ini merupakan solusi buat kita.. solusi buat kaum marjinal.... kaum pengangguran yang menginginkan kehidupan yang lebih baik dan berkah.. dengan berusaha dijalan yang halal... Subhanallah...

    Dari beberapa interaksi dengan driver gojek membuat kami semakin bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah swt kepada kami semua..  nikmat yang diberikan kepada para driver gojek... dan keberkahan GO-JEK ala Nadiem Makarim.

    Kedepan persaingannya bisnis transportasi akan sangat berat, jalan yang berliku dan terjal yang akan menghadang perjalanan GO-JEK menuju jalan kepuncak... apakah GO-JEK bisa menjadi moda transportasi to next level? sesuai tagline nya "An Ojek For Every Need" , kita lihat saja kreatifitas dan inovasi lainnya dari pendiri gojek ini..

    Bagaimana cara mendapatkan FREE Credit Rp 50.000 ke credit account kita bisa dibaca disini tanpa syarat dan ketentuan berlaku.

    PROMO GO JEK Free Voucer Code 50ribu

    Go Jek yang baru beberapa hari ini diluncurkan dibeberapa kota besar menyediakan FREE credit 50ribu rupiah kedalam account anda.  Gunakan code 544517593 untuk mendapatkan FREE GO JEK credit  Rp 50.000.

    Cara mendapatkan GO JEK Credit
    Sangat mudah penggunaan aplikasi GO JEK yang bisa anda install melalui Google Playstore dari smartphone kita. Setelah melakukan instalasi dan verifikasi sms account GO JEK 
    1. Go JEK Menu klik tombol wallet di pojok kanan atas
    2. Keluar tampilan seperti dibawah dan masukkan voucer kode 544517593 dan ok


    dan credit 50ribu langsung masuk ke dalam account go jek anda. Sekaligus kita bisa melakukan order GO Jek driver untuk mengantarkan atau membelikan barang sesuai dengan pesanan kita.

    Aplikasi yang canggih sekaligus mudah penggunaannya merupakan salah satu kelebihan aplikasi go jek ini. Selain itu kita juga bisa memantau posisi driver yang akan menjemput kita sampai dimana.


    Mau mencoba kecanggihan aplikasi go jek dalam membantu aktifitas kita? yuk manfaatkan voucer kode diatas dalam menggunakan jasa dan karya anak negeri, GO JEK.

    Selasa, 16 Juni 2015

    Investor dan Analis Antusias Amati Pertumbuhan Kinerja Perusahaan

    kegiatan Telkom Investor Site Visit 2015 yang diselenggarakan Telkom Group di Bali. Dalam kunjungan bertajuk “Enhance The Broadband, Continue To Win” tersebut, 14 orang peserta yang terdiri dari para investor dan analis dari dalam dan luar negeri tampak antusias mengamati pertumbuhan kinerja perusahaan telco plat merah ini.
    Kegiatan Ivestor Site Visit bertujuan untuk meng-update kinerja perusahaan kepada para investor dan analis secara keseluruhan, mulai dari sisi performansi hingga teknis operasional rutin perusahaan. Di samping berkunjung ke lokasi alat produksi dan pusat pelayanan pelanggan Telkom, para peserta juga memperoleh penjelasan detil mengenai layanan pelanggan yang tersedia di GraPARI Denpasar, termasuk digital lifestyle corner, sentra beroperasinya backbone jaringan dan monitoring performansi jaringan di Telkomsel Telecommunications Center (TTC) Renon, dan tren pasar broadband di BTC Mobile Phone Teuku Umar.

    Berikut galeri foto Telkom Investor Site Visit 2015:

    Para karyawan Telkom Group dan peserta berfoto bersama di GraPARI Denpasar.

     Manager Network Service Denpasar Eddy Putra memperlihatkan perangkat Gateway GPRS Support Node (GGSN) yang terdapat di TTC Renon.

     Manager Service Management Bali Nusra Patrice Richard menjelaskan layanan pelanggan yang tersedia di GraPARI Denpasar.

     GM ICT Operation Bali Nusra Danny Agus Triawan mempresentasikan update performansi jaringan Regional Bali Nusra di TTC Renon.

     GM Digital Lifestyle Marketing Aris Sudewo memaparkan ragam layanan digital di digital lifestyle corner yang terdapat di GraPARI Denpasar.

    Manager Market & Customer Development Bali Nusra Endra Diputra menyampaikan informasi tren pasar broadband di BTC Mobile Phone Teuku Umar.