Senin, 30 November 2015

#TIPS Cara Download Video Youtube - TANPA SOFTWARE + GAMBAR

Video YouTube merupakan primadona netizen untuk mendapatkan hiburan dari internet selain acara entertainment di televisi. Cuman bedanya di televisi kita tidak bisa melihat tayangan yang sudah lewat jam tayangnya dikarenakan kesibukan kita, atau ada acara diluar sehingga tidak bisa mengikutinya ketika acara sedang berlangsung dan ini beda dengan YouTube dimana kita bisa mendapatkan atau mendownload video yang sudah dipublish oleh netizen dari seluruh penjuru dunia dichannel mereka masing masing.

Untuk mendapatkan video yang kita ingin lihatpun sangat mudah, tinggal buka YouTube.com kemudian kita masukkan kalimat atau judul acara tv atau film yang ingin tonton. Akan banyak video yang akan ditampilkan pada pencarian di YouTube, kita tinggal filter saja seperti gambar dibawah ini. Tips filter pilih today untuk mendapatkan acara televisi yang terbaru


Cara Download Video Youtube tanpa software
Contoh diatas untuk mencari video di Youtube dengan kalimat pencarian 'stand up comedy' dengan filter 1 hari, untuk mendapatkan acara terbaru.

Dan timbul permasalahan baru jika kita menginginkan video tersebut secara offline atau ketika kita tidak terkoneksi dengan internet, mungkin karena quota internet kita habis. Sebagai informasi buat pembaca bahwa nonton video di youtube menghabiskan quota internet kita dengan cepat tentunya selain aktifitas download dan upload file yang berukuran besar dalam Mb.  Anggap saja jatah quota internet kita sebulan 4Gb (4000 Mb) sedangkan kita download dan upload file masing2 berukuran 200 Mb tinggal dibagi saja kurang lebih 20 file saja maka jatah quota kita akan habis. Jadi pergunakan secara bijak kecuali unlimited.

Bagaimana cara mengatasi jika kita menginginkan video tersebut secara offline sedangkan di YouTube tidak disediakan fitur download video ? Sebenarnya cara mendownload video di YouTube bisa menggunakan software yang harus kita install terlebih dulu seperti software idm, internet download manager. Tapi tenang tips download video youtube tanpa software dan tanpa instalasi dan tentunya praktis bisa kita coba dalam mendapatkan video yang kita inginkan di channel youtube.

Kita bahas 2 cara sederhana dan cepat mendownload tanpa software yang diinstal di komputer kita dan berikut caranya:

#TIPS Cara Download Video Youtube

1.  Cara ini termasuk yang paling mudah mendownload video di channel youtube, kita tinggal menyiapkan url yang akan kita download.

  • ketik www.YouTube.com dari browser anda, bisa Firefox atau Chrome
  • dapatkan url dari video yang akan didownload (contohnya:  https://www.youtube.com/watch?v=rGGiof88wng ).
  • tambahkan ss didepan kalimat youtube di link url kita ( contoh url akan menjadi seperti https://www.ssyoutube.com/watch?v=rGGiof88wng).


ss merupakan shortcut ke link web downloader yang akan mendownload video kita, berikut snapshoot gambarnya

web downloader
Kita tinggal klik tombol HD/MP3 yang dikotak merah, sebelumnya bisa dipilih resolusi video yang akan didownload. Tips usahakan mendownload resolusi HD untuk kualitas video yang jernih dan bagus. (tergantung dari sumber videonya juga).

2. Cara download video youtube yang tidak kalah mudahnya seperti cara yang pertama melalui website downloader www.keepvid.com. Sebenarnya caranya kurang lebih sama seperti diatas yang sama sama menggunakan website downloader untuk mendownload videonya, cuman disini kita tanpa menggunakan shortcut sehingga kita langsung menuju website keepvid.com. Kalo cara yang pertama menggunakan shortcut ss yang ditambahkan sebelum kalimat youtube di url video kita. Silahkan pembaca yang menentukan cara termudah dalam mendownload video.

  • buka link www.keepvid.com
  • copy paste kan link url kita seperti gambar dibawah. 



  • klik tombol download. tinggal pilih resolusi video yang akan didownload diwarnai kotak merah. Tips memilih video kualitas bagus dan jernih yaitu pilih yang resolusinya tinggi dengan urutan dari tidak bagus ke sangat bagus 144p, 240p, 360p, 480p, 720p, 1080 p, 1440p, 2160p.



Resolusi video yang jernih dan bagus juga tergantung dari source video yang akan kita download, dalam contoh diatas ini, source video hanya pada 720p yang sudah berkualitas HD. Semakin tinggi resolusi dan kualitas video maka semakin besar file yang akan didownload dan tentunya akan cepat menghabiskan qouta internet kita. Saran: untuk mendownload video di youtube usahakan menggunakan jaringan wifi di hotspot hotspot tertentu yang biasanya tersedia seperti kampus, mall dan pusat pusat keramaian, atau bisa juga dikantor yang saat ini hampir semua perkantoran atau tempat kerja sudah terhubung dengan internet dan tentunya hemat quota.

Dan semoga informasi tentang tips cara download video tanpa software dan disertai panduan gambar memudahkan pembaca dalam memahami dan memandu tahap demi tahap untuk mendapatkan video yang diinginkan di channel YouTube. Baca juga informasi tentang cara memilih microsd yang bagus.

Like dan share tips artikel ini akan memberikan informasi yang berguna bagi netizen lain untuk mendapatkan panduan yang mudah dan praktis sekaligus menambah motivasi kita dalam memberikan informasi panduan yang mudah dimengerti dan dipahami buat pembaca blog tekno ini.

3 komentar: