Senin, 29 Desember 2014

Marvel Contest of Champions, Bertarung Ala Avengers

Marvel Contest of Champions, Bertarung Ala Avengers

Marvel Contest of Champions adalah game pertarungan super hero yang diproduksi oleh Kabaam bekerjasama dengan studio komik terkemuka di Amerika Serikat, Marvel. Kisahnya sendiri bercerita tentang kehadiran tokoh bernama The Collector yang merupakan seorang tokoh tetua di jagad raya yang memanggil seorang hero untuk menjadi petarung di kontes maha dahsyat melawan sang super villain Kang The Conqueror.

Pemain akan bertarung di lokasi-lokasi terkenal dan mengumpulkan para jagoan dan penjahat favorit dunia Marvel lain untuk membangun tim jagoan yang jawara.

Lahirnya game  Marvel Contest of Champions sebenarnya cukup unik, game ini bisa dibilang merupakan jawaban Marvel atas game dari kompetitor abadinya DC Comics yang sukses kala meluncurkan versi mobile dari game online favorit Injustice : Gods Among Us.

Game Injustice : Gods Among Us sendiri adalah adalah ‘anak’ yang lahir dari Mortal Kombat vs DC Universe yang muncul untuk menjawab Marvel vs Capcom.

Lingkaran setan ya? Itulah Marvel vs DC, saling menjawab kesuksesan masing-masing. Baik Marvel ataupun DC saling menyerang dan ‘menjawab’ kesuksesan kompetitornya dengan sesuatu yang mirip, sampai-sampai tidak tahu siapa yang memulai apa.

Marvel Contest of Champions memiliki banyak perbedaan jika dibandingkan dengan Injustice: Gods Among Us. Sebagian perbedaan cukup baik, sebagian lain tidak. Marvel CoC memiliki gerakan bertarung yang lebih kompleks namun kurang memiliki efek sebaik Injustice. Dengan kontrol yang lebih lumayan, anda dapat mengatur gerakan maju mundur dengan mudah juga kemampuan untuk memblok serangan dengan lebih simpel dibandingkan Injustice.

Kontrol lainnya juga cukup mudah dipahami, tap untuk serangan ringan dan swipe untuk serangan berat. Akan ada supergauge yang jika terisi penuh mengijinkan anda mengeluarkan serangan super ke arah lawan.

Gaya permainan dua game ini juga berbeda, pada Injustice anda dapat memainkannya dengan mencoba bertahan, membangun meter dan mengeluarkan serangan super ke arah lawan, begitu terus. Marvel CoC lebih ke arah menyerang, jika anda tidak menyerang – anda akan tumbang.

Namun sayang sepertinya tidak ada perbedaan level kekuatan yang membedakan kala anda bertarung dengan karakter yang berbeda. Akan lucu rasanya jika tidak ada perbedaan yang berarti kala anda menggunakan Hulk atau Star-Lord. Meskipun ada kekurangan, cukup segar rasanya mengetahui ada game seperti ini di pasar aplikasi.

Bagi anda yang menggemari Avengers dan jagoan Marvel lain, silahkan memuaskan dahaga anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar