Harga Huawei Ascend Y520, Android KitKat Murah Meriah
Terpacu oleh kiprah manis rekan sekaligus rival senegaranya, Xiaomi dan Lenovo yang masing-masing bercokol dalam empat besar manufaktur ponsel terbesar di dunia – Huawei makin rajin menggelar dagangan mulai ponsel murah terjangkau untuk entry level hingga ponsel high end berharga jutaan.
Salah satu ponsel murah yang dirilis baru-baru ini oleh Huawei adalah budget phone seharga Rp. 1.199.000 yang diberi nama Huawei Ascend Y520, masuk dalam keluarga Ascend seri Y artinya masuk dalam golongan entry level untuk menengah ke bawah dengan harga terjangkau.
Dirilis pada Bulan Desember 2014, anggota terbaru keluarga Ascend ini memiliki ukuran badan 134.2 x 67 x 10.2 mm dengan berat total 150 gram. Layarnya menggunakan teknologi TFT Capacitive Touchscreen dengan koleksi 256K warna. Diagonal layar berukuran 4.5 inchi dengan resolusi 854 x 480 pixel yang kepadatannya mencapai 218 ppi.
Platform yang akan digunakan adalah Android 4.4 KitKat dengan chipset Mediatek MT6572 yang akan menjadi rumah bagi CPU Dual-core 1.3 GHz Cortex-A7 dan GPU Mali-400. Untuk mendukung prosesor ini, ditempatkan RAM sebesar 512 MB dengan internal storage sebesar 4 GB.
Jika dirasa tidak cukup untuk menyimpan data-data anda maka Huawei menyediakan slot microSD yang dapat anda gunakan untuk memasukkan kartu memory anda dengan kapasitas maksimal 32 GB.
Di sisi fotografi, terdapat kamera belakang yang memiliki spesifikasi lensa 5 MP, resolusi 2592 х 1944 pixel, serta sudah memiliki fitur autofocus, LED flash dan geotagging. Di bagian depan tersemat kamera selfie yang berteknologi VGA. Pasokan sumber daya utama untuk smartphone ini akan datang dari baterai dengan besaran 1750 mAh.
Salah satu fitur yang cukup menarik dari Huawei Ascend Y520 barangkali adalah disertakannya aplikasi editor video yang dinamakan Movie Studio. Selain dapat mengedit dan memotong video anda juga dapat mengcrop klip film, menambahkan efek, mengganti adegan dengan gambar atau klip dari film lain serta menambahkan dubbing. Menakjubkan bukan?
Untuk jaringan Huawei Ascend Y520 dapat menjangkau GSM dan HSPA sedangkan desainnya yang simpel dan manis akan tersedia dalam empat warna pilihan yaitu hitam, putih, biru dan pink.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar