Senin, 05 Agustus 2013

Menu Akses Sail Komodo *999*777#

Dalam rangka mendukung kesuksesan penyelenggaraan Sail Komodo 2013, Telkomsel menghadirkan menu akses *999*777# yang memungkinkan pelanggan simPATI Sail Komodo menikmati berbagai paket hemat layanan suara, SMS, dan internet, serta konten wisata dan Nada Sambung Pribadi (NSP).

 Menu akses Sail Komodo menyediakan Paket Combo Mania siang dan malam yang memberikan gratis nelpon 100 menit, 100 SMS, dan internet 5 MB hanya dengan harga Rp 2.000. Untuk menikmatinya pengguna simPATI Sail Komodo cukup mengisi ulang pulsa Rp 10.000. Selanjutnya dengan menghubungi *999*777# mulai pukul 00:00 hingga pukul 16:59 untuk mengaktifkan paket, pelanggan langsung mendapatkan gratis nelpon 100 menit dan 50 SMS ke pelanggan simPATI, Kartu As, dan kartuHalo, serta internetan 5 MB. Bahkan pelanggan yang mengaktifkan paket mulai pukul 17:00 hingga malam hari dapat menikmati paket serupa plus gratis 50 SMS tambahan ke sesama pelanggan Telkomsel.


Suasana booth pelayanan pelanggan Telkomsel Sail Komodo di Pantai Teddys Kupang.


Pada menu akses *999*777#, pelanggan simPATI Sail Komodo juga dapat menikmati paket hemat internetan 500 MB selama 14 hari hanya dengan harga Rp 20.000 dan beragam pilihan NSP, antara lain Judika "Aku yang Tersakiti", Nirwana "Sudah Cukup Sudah", Adita "Ku Tak Bisa", serta berbagai NSP rohani.

Manager Branch Kupang Kusworo Aji mengatakan, "Menu akses *999*777# kitai hadirkan untuk menyediakan ragam pilihan paket komunikasi sesuai kebutuhan pengguna simPATI Sail Komodo. Semoga layanan ini dapat mendukung kelancaran aktivitas keseharian masyarakat dan para pelayar yang menjadi peserta Sail Komodo 2013."


Telkomsel juga menggelar promo layanan sambungan langsung internasional (SLI) 007 bagi para pelayar yang ingin menghubungi keluarga dan kerabat di negara asal mulai dari Rp 4.400 per menit. Untuk melakukan panggilan, cukup hubungi 007<kode negara><nomor tujuan>.


Untuk memperoleh informasi pariwisata khas NTT, menu akses Sail Komodo juga menyediakan berbagai konten wisata melalui Kompas Travel, Koper Detikcom, dan Ransel Detikcom. Pelanggan juga dapat memanfaatkan layanan SMS Translator untuk melakukan translasi atau penerjemahan bahasa Inggris, Perancis, Jerman, Belanda, Italia, Spanyol, dan Portugis ke bahasa Indonesia atau sebaliknya.


Masyarakat bisa memperoleh informasi mengenai layanan Sail Komodo di booth pelayanan yang digelar di area Pantai Teddys Kupang pada tanggal 30 Juli-4 Agustus 2013. Kita juga telah menggelar booth pelayanan serupa pada Komodo Fair yang diselenggarakan pemerintah provinsi NTT pada tanggal 31 Juli-2 Agustus 2013 yang lalu di Kupang Waterpark. Dalam waktu dekat, booth pelayanan juga dibuka di titik-titik strategis destinasi wisata Sail Komodo 2013 untuk mempermudah masyarakat dan peserta memperoleh produk dan layanan Telkomsel.

Untuk mendukung kelancaran komunikasi pelanggan dan peserta Sail Komodo 2013, Telkomsel telah menggelar 13 base transceiver station (BTS) termasuk 6 BTS 3G (Node B) di pusat kota Labuan Bajo. "Kita juga akan menyiagakan 3 combat atau mobile BTS di area pusat aktivitas Sail Komodo untuk menjamin kenyamanan kualitas komunikasi pelanggan dan peserta," tambah Eddy Putra, Manager Network Service Kupang.

Kualitas Jaringan di Kabupaten Timor Tengah Utara dan Kabupaten Belu Ditingkatkan

Di samping mempersiapkan dukungan bagi Sail Komodo 2013, Telkomsel juga telah menyelesaikan proses modernisasi base station controller (BSC) di Kefamenanu. Dengan demikian, kapasitas jaringan untuk Kabupaten Timor Tengah Utara dan Kabupaten Belu bertambah menjadi dua kali lipat dibandingkan kapasitas sebelumnya.

"Rampungnya proses modernisasi BSC ini berdampak positif terhadap peningkatan kualitas jaringan, di mana blocking rate yang sebelumnya 7 persen berhasil diturunkan menjadi hanya 2 persen. Kita terus berupaya mengoptimalkan kualitas layanan agar pelanggan di kedua kabupaten tersebut dapat berkomunikasi dengan lebih nyaman," pungkas Edd​

Tidak ada komentar:

Posting Komentar